Kamis, Februari 19, 2009

JURUS AMPUH SUKSES BELAJAR MATEMATIKA

Oleh : TuanPutrie

MATEMATIKA, merupakan kepanjang dari : Membuat Aku Tidak Enak Makan Atau Tidur Itu Karena Asahotak...
Wadowh…mengerikan sekali ya?? Cuman ngasah otak aja sampe ga enak makan dan tidur. Tu lah..mangkanya bagi anak-anak yang cepat mengeluh, Matematika dijadikannya Momok di sekolahnya. Sehingga, bawaannya tegang melulu kalo mendengar kata Matematika. Malas, kalo dihadapkan dengan rumus-rumus matematika. Selebar apapun senyum dan selembut apapun suara sang guru ketika menjelaskan pelajaran matematika di kelas, tetap saja tidak masuk otak. Masuk lewat telinga kiri, kemudian belum sampai ke otak udah mental lagi keluar, akhirnya satupun penjelasan yang keluar lewat mulut gurunya yang sesabar dan secerdas apapun, tak ada yang nyangkut ke otak sama sekali. Satu hal yang menjadi penyebabnya, “cara pandang yang salah terhadap matematika”. Mereka udah berprasangka buruk duluan terhadap matematika. Pelajaran yang sulit lah, susah, menjengkelkan, dan melelahkan, begitulah anggapan sebagian besar siswa.
Namun, bagi anak yang suka dengan tantangan dan hobi berfikir, akan menjadikan kepanjangan MATEMATIKA di atas sebagai kekuatan bagi dirinya untuk selalu bekerja keras menaklukkan rumus-rumus matematika dan memecahkan persoalan-persoalan kehidupan yang berkaitan dengan Matematika. Dia akan semakin cinta dengan matematika, karena dengan mempelajari matematika, otaknya akan semakin terasah sehingga akan semakin tajam, meskipun harus kurang tidur ataupun tidak enak makan. He..he..he..
Tapi, terlepas dari kepanjangan matematika tersebut, pada dasarnya ada tiga jurus ampuh agar sukses belajar matematika, yaitu :

1. Ubah cara pandang terhadap Matematika

Mulai sekarang, jangan lagi donk beranggapan bahwa matematika itu momok, matematika itu sulit dan menyebalkan. Ganti dengan anggapan bahwa Mathematics is Fun. Yakin deh, kalo cara pandang sudah berubah, maka sikap kita terhadap matematika juga akan berubah. Yang tadinya tidak suka, menjadi suka. Yang tadinya benci jadi cinta. De el el. Inget, kata Stephen R. Covey bahwa Paradigma itu melahirkan tingkah laku…

2. Cari tahu aplikasi topik-topik dalam matematika dalam kehidupan sehari-hari.

Misalnya, Trigonometri itu aplikasi dalam kehidupan sehari-harinya apa, Peluang itu apa, Fungsi Kuadrat itu apa, dan seterusnya. Kalo kalian udah tau keguanan matematika dalam kehidupan sehari-hari dan sadar bahwa matematika itu banyak manfaatnya dalam kehidupan, yakin deh..kalian pasti bakal tambah cinta sama matematika, dan so pasti kalian pasti bakal pinter matematika.

3. Rajin latihan, jangan mudah putus asa.

Stephen R. Covey selanjutnya mengatakan bahwa sikap atau tingkah laku akan melahirkan kebiasaan, dan kebiasaan akan membentuk karakter. Nah, kalo kalian udah bersikap positif terhadap matematika, kalian pasti bakal senang untuk selalu mengulang pelajaran tersebut. Kalau sudah dilakukan berulang-ulang, kalian akan terbiasa berhadapan dengan matematika, dan akhirnya kalian akan menjadi cerdas matematika, sebuah karakter yang melekat dalam diri anda setelah kalian melakukan kebiasaan berinteraksi dengan matematika.
Jangan berputus asa jika berhadapan dengan soal-soal atau materi yang sulit, teruslah berlatih, pasti kalian mampu menaklukkan soal sesulit apapun. Ingat, matematika itu “pasti”, dari dulu sampai sekarang yang diajarkan juga cuma itu-itu aja. Jadi, yakinlah bahwa soal-soal dalam matematika pasti ada penyelesainnya dan itu pasti bisa kita kuasai keseluruhan. Ingat pepatah “Bisa karena biasa”. Kalian pasti bisa matematika, jika kalian terbiasa berinterkasi dengan matematika.

Percaya atau enggak, cobain aja dulu…! Saya yakin… asal beneran menjalankan jurus ampuh ini, kalian pasti bakal jadi The king of Mathematics. [TuanPutrie]

3 komentar:

Agus Susanto mengatakan...

nek sempat kunjungi http://agus-elektro.blogspot.com/

Agus Susanto mengatakan...

nek sempat klik http://agus-elektro.blogspot.com/

Agus Susanto mengatakan...

nek sempat klik http://agus-elektro.blogspot.com/